oleh

Resmi Dilantik, Kepengurusan DMI Banggai Masa Bakti 2022-2027 Dinakhodai Amirudin Tamoreka

BANGGAI, MPI_Kepengurusan Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Banggai periode 2022-2027 resmi dilantik, H. Amirudin Tamoreka diamanahkan sebagai ketua harian.

Pelantikan pengurus DMI Banggai ya g dirangkaikan dengan tabligh akbar dipusatkan di pelataran Masjid Agung An-Nur, Kelurahan Luwuk, Kecamatan Luwuk, Rabu (30/03/22).

Selain Amirudin Tamoreka, dalam SK DMI Sulawesi Tengah (Sulteng) nomor 007/PW-DMI.ST/SK/II/2022 tercantum nama Drs. H. Furqanudin Masulili, M.M. sebagai Ketua Majelis Mustasyar, Dr. Farid Haluti, S.Ag., M.Pd. sebagai Ketua Majelis Pakar dan Drs. H. Alfian Djibran M.M. sebagai Ketua Majelis Ekonomi Syariah.

Dalam sambutannya, Amirudin meminta kepada seluruh pengurus DMI Banggai untuk saling bersinergi menjadikan masjid sebagai wadah untuk beribadah dan menjalin silaturahmi antar sesama umat muslim di Kabupaten Banggai.

“Mudah-mudahan pengurus yang baru dilantik dapat bekerja dengan giat menjadikan Masjid sebagai wadah yang baik untuk ajang peribadatan, silaturahmi dan pelaksanaan kegiatan-kegiatan lain sesuai dengan AD/ART DMI itu sendiri,” ucapnya.

Lebih lanjut dikatakan, sebagai Bupati Banggai ia menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banggai akan memberikan dukungan penuh atas kerja-kerja kebaikan yang dilakukan DMI Banggai.

“Pemkab Banggai akan mendukung penuh kerja-kerja kebaikan DMI Banggai dalam menjadikan masjid sebagai tempat terbaik untuk mempererat Ukhuwah Islamiah antara sesama warga Kabupaten Banggai, apalagi dalam menjalankan ibadah di bulan suci Ramadhan yang akan segera tiba,” tandasnya.

Pengurus DMI Banggai periode 2022-2027 dilantik oleh Ketua DMI Sulawesi Tengah (Sulteng) Ahmad Ali, yang juga merupakan anggota DPR RI dapil Sulteng.

Pelantikan pengurus DMI Banggai turut dihadiri Demisioner Ketua DMI Banggai Drs. H. Mustar Labolo, M.Pd.I., Dandim 1308/LB Letkol Inf. Dony Gredinand, S.H., M.Tr.Han., M.I.POL., Kapolres Banggai AKBP Yoga Priyahutama, S.H., SI.K., M.H., Kajari Banggai Bagus Wicaksono, S.H., Waket I DPRD Banggai Batia Sisilia Hadjar, Waket TP-PKK Sulteng Halima Amir, Ketua MUI Banggai Zainal Abidin Alihamu dan sejumlah masyarakat Kabupaten Banggai yang turut menghadiri tabligh akbar.(dewi)