BANGGAI, MPI_Kapolres Banggai AKBP Yoga Priyahutama, S.H., S.I.K., M.H. salurkan Al-Quran dan Iqra di sejumlah masjid dan mushola di Kelurahan Sisipan, Kecamatan Batui, Kabupaten Banggai,
Al-Quran dan Iqra diserahkan personil Polsek Batui dipimpin Kanit Binmas Polsek Batui IPTU Edi Susilo, Senin (04/04/22), kepada imam masjid dan mushola.
Kapolsek Batui IPTU IKY Widata, S.H. kepada awak media ini mengatakan Al-Quran dan Iqra yang diserahkan masing-masing berjumlah 10 kitab.
Secara terpisah, Kapolres Banggai AKBP Yoga menyampaikan bantuan Al-Qur’an dan Iqra diharapkan dapat memelihara tali silaturahmi antara tokoh agama dan tokoh masyarakat dengan institusi Polri.
“Mudah-mudahan bantuan Al-Quran dan Iqra ini bermanfaat bagi masyarakat dan menjadi amal ibadah bagi keluarga besar Polres Banggai,” ungkapnya kepada awak media ini melalui sambungan whatsapp.
Lebih lanjut dikatakan kegiatan amal dan sosial seperti ini akan ditingkatkan sepanjang bulan suci Ramadhan.
“Memperbanyak amalan dan meningkatkan kegiatan yang bersifat ibadah selama bulan suci Ramadan dianjurkan karena pahalanya berlipat ganda,” tandasnya.(dewi)
Komentar