oleh

Lomba STQ Tingkat Ponpes, Desa dan Kecamatan di Kabupaten Banggai Segera Digelar

BANGGAI, MPI_Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banggai akan segera menggelar perlombaan Seleksi Tilawati Qur’an (STQ) tingkat pondok pesantren (Ponpes), desa dan kecamatan guna menelurkan bibit-bibit baru.

Hal ini terungkap pada silaturahim Pemkab Banggai bersama Pimpinan Ponpes dan Taman Pengajian Al-Qur’an (TPA), Rabu (03/08/22), di ruang rapat umum Kantor Bupati Banggai.

“Ajang MTQ dan STQ seharusnya diwakili oleh putra daerah. Untuk itu, diharapkan ponpes dan TPA mampu mendidik sedari dini anak muridnya agar bisa menelurkan bibit-bibit baru,” ucap Bupati Banggai Amirudin Tamoreka.

Di tempat yang sama, Wakil Bupati Banggai Furqanuddin Masulili berharap Kabupaten Banggai dapat maju pada bidang keagamaan dan tak kalah saing dengan kabupaten lain.

“Setelah diselenggarakan STQ tingkat Ponpes, Desa dan Kecamatan, akan di lakukan pembinaan kepada anak bangsa yang memiliki prestasi,” tambahnya.

Silahturahim ini dirangkaikan dengan pemberian bonus untuk para pemenang MTQ tingkat Kabupaten yang dipusatkan di Kecamatan Lamala serta pemberian reward kepada pimpinan Ponpes dan TPA.(dewi)