oleh

Di Hadapan Panglima TNI, Gubernur Sulteng Ajak TNI-Polri Budidayakan Rumput Laut dan Tambak Udang Voname

PALU, MPI_Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) H. Rusdy Mastura mengajak TNI-Polri untuk dapat bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulteng dalam membudidayakan rumput laut dan tambak udang Voname.

Hal ini disampaikannya langsung kepada Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dalam pertemuan terbatas yang digelar di ruang kerja Gubernur Sulteng, Kamis (12/05/22).

“Kedepannya kami mengharapkan kehadiran Panglima dan Kapolri untuk menyaksikan penandatangan MoU antara Pemprov Sulteng dengan TNI-Polri dalam rangka peningkatan ekonomi anggota TNI-Polri dan pemberdayaan masyarakat,” tandasnya.

Menanggapi hal tersebut, Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menegaskan bahwa gagasan yang disampaikan Gubernur Sulteng harus didukung Kapolda dan Danrem agar bisa terwujud.

“Gagasan yang disampaikan sangat potensial dan harus didukung oleh Kapolda dan Danrem. Tal hanya itu, TNI memiliki salah satu program utama yakni TMMD. Melalui TMMD ini pemerintah daerah (pemda) dapat memanfaatkannya untuk pembangunan daerah. Dimana Pemda hanya menyiapkan bahan dan lokasi proyek. Sedangkan pengerjaannya sepenuhnya dilakukan oleh TNI secara gratis,” pungkasnya.

Rapat terbatas turut diikuti Pangdam XIII/Mdk Mayjen TNI Alfred Denny Tuejeh dan unsur forkopimda Sulteng.(dewi)