MAKASSAR, MPI_Wakili Bupati, Sekretaris Daerah (Sekda) Banggai Ir. Abdullah Ali, M.Si. hadiri lokakarya diseminasi metodologi, hasil dan pembelajaran Proyek National Support for Local Investment Climates/National Support for Enhancing Local and Regional Economic Development atau NSLIC/NSELRED, Rabu (15/06/22).
Lokakarya yang dipusatkan di salah satu hotel di Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), diikuti oleh para Kepala Bappeda Provinsi se-Sulawesi, Plt Duta Besar Kanada untuk Indonesia, Senior Development Officer Global Affairs Canada, Bupati Kolaka Timur, Bupati Tapin, Bupati Kalsel, Bupati Gorontalo Utara, Deputi Pelayanan Publik KemenPan RB, Kemenkop dan UMKM, Deputi Bidang Pengembangan Regional Kementerian PPN/BAPPENAS.
Usai mengikuti lokakarya, kepada awak media ini, Sekda mengungkapkan Proyek NSLIC/NSELRED merupakan proyek yang didanai oleh Pemerintah Kanada melalui Global Affairs Canada (GAC) yang bekerja sama dengan Pemerintah Indonesia melalui Kementerian PPN/Bappenas.
Mengutip penyampaian Deputi Pelayanan Publik KemenPAN-RB Diah Natalisa, Sekda mengatakan proyek NSLIC/NSELRED bertujuan untuk meningkatkan lapangan pekerjaan dan pendapatan perempuan dan laki-laki miskin melalui dukungan untuk perbaikan iklim investasi dan pengembangan ekonomi regional dan lokal.
“Lokakarya ini diharapkan dapat membantu meningkatkan pengetahuan para peserta dan mendorong replikasi di berbagai wilayah di Indonesia,” kutip Sekda.
Lebih lanjut dikatakan menurut Plt. Direktur Regional II Kedeputian Bidang Pengembangan Regional Bappenas Muhammad Roudo proyek yang dirancang selama 6 tahun, 2016-2022, terdiri dari dua komponen utama.
Yakni peningkatan kapasitas untuk memperkuat iklim investasi lokal serta pengembangan ekonomi lokal dan regional.
Sekda menambahkan lokakarya digelar selama dua hari, 15-16 Juni 2022, dengan berbagai agenda kegiatan.
Di hari pertama, di mulai dengan pembukaan, pelatihan di 3 kelas secara simultan atau bersamaan, yaitu kelas kerjasama antar daerah, kelas mall pelayanan publik dan kelas pengembangan ekonomi lokal.
Hari kedua terdiri dari lanjutan kelas kerjasama antar daerah, kelas dana inovasi responsif, kelas akses pemasaran produk serta komoditas UMKM ke pasar domestik dan Internasional
“Lokakarya diakhiri dengan presentasi hasil proyek NSLIC Direktur enslik/enselred Peter Walton,” pungkasnya.(dewi)