oleh

Ahli Waris Pegawai Non-ASN Terima Santunan dari BPJS Ketenagakerjaan

BANGGAI, MPI_Bupati Banggai Ir. H. Amirudin Tamoreka menyerahkan santunan dari BPJS Ketenagakerjaan kepada ahli waris pegawai non-ASN, Jumat (08/07/22), pada pelaksanaan upacara peringatan HUT Kabupaten Banggai ke 62.

Selain menyerahkan santunan, Bupati Banggai juga menandatangani perjanjian kerjasama antara Pemda dengan BPJS Ketenagakerjaan tentang pelaksanaan program jaminan sosial ketenagakerjaan bagi pegawai non-ASN dan pekerja keagamaan.

Bupati Banggai juga menyerahkan sertifikat hak atas kekayaan intelektual (HAKI) geografis Tenun Nambo dan Hak Cipta Motif Mosaangu Tenun Nambo kepada Kadis Perdagangan dan Perindustrian Banggai Hasrin Karim, S.H., M.Si.(dewi)